Page Nav

HIDE

Classic Header

{fbt_classic_header}

Top Ad

//

Breaking News:

latest

Usai Rehat Karena Pandemi, Sheila Anandara Kembali Dengan Menunda Luka

INDUSTRI musik yang perlahan bangkit karena pandemi, dimanfaatkan Sheila Anandara rilis sebuah single berjudul Menunda Luka. Lag...

INDUSTRI musik yang perlahan bangkit karena pandemi, dimanfaatkan Sheila Anandara rilis sebuah single berjudul Menunda Luka. Lagu tersebut akan tersedia di semua gerai musik digital per Jumat (27/1/2023) mendatang.

Meski saat era pandemi, musisi harus tetap survive dan terus melahirkan sesuatu yang baru yang menunjang kehidupan dalam bentuk karyanya masing-masing, tidak begitu dengan Sheila Anandara yang memilih vakum solo-projectnya selama kurang lebih dua tahun.

Aku sadar bahwa aku harus kembali ke industri yang aku cintai dan membesarkan namaku, dua tahun aku rasa cukup untuk berhenti sejenak," kata dia dari keterangan tertulisnya.

Menunda Luka dirilis Sheila Anandara dibawah naungan TikTok Indonesia, dan official music videonya akan tayang tepat dihari yang sama.

Ditulis oleh Raguel Lewy, Menunda Luka menceritakan sebuah kisah atau drama percintaan yang sedang cukup populer dialami oleh anak-anak jaman sekarang. Tentang cinta yang kadang bercanda, penuh beda namun dipaksakan bersama.

Menunda Luka diharapakan secara universal mampu mewakili perasaan-perasaan yang tumbuh diluar sana agar tetap melihat realita apakah cocok untuk bersama atau berpisah karena berbeda.

Dibandingkan kedua single sebelumnya yakni Hari Tanpa Mentari dan Kereta, rehat selama pandemi membuat warna musik Sheila Anandara lebih matang, mature dan jujur.

Terbukti progresi chord dan tone yang dibalut karakter vokal yang lembut membuat lagu ini bukan hanya enak didengarkan, dengan diksi yang lantang dan jujur liriknya sangat mudah dihafalkan.