Page Nav

HIDE

Classic Header

{fbt_classic_header}

Top Ad

//

Breaking News:

latest

Hotel Java Heritage Konsisten Adakan Iftaraganza Dengan Menu Nusantara dan Mancanegara

SEPERTI tahun-tahun sebelumnya, Hotel Java Heritage selalu menyambut Ramadan dengan Iftaraganza yang menyajikan hidangan khas nusantara hin...

SEPERTI tahun-tahun sebelumnya, Hotel Java Heritage selalu menyambut Ramadan dengan Iftaraganza yang menyajikan hidangan khas nusantara hingga menu internasional. Hotel bintang empat yang menawarkan kemewahan, kenyamanan, dan cita rasa istimewa ini selalu konsisten untuk menikmati momen kebersamaan dengan orang terkasih.


Dan tentunya, Iftaraganza yang digelar selama Ramadan ini hadir untuk melengkapi kehangatan dan keceriaan Ramadan semua.

Program ini berlangsung selama Ramadan, yakni 1 hingga 30 Maret 2025 dengan menghadirkan beragam hidangan istimewa dari berbagai penjuru dunia," kata Marcomm Hotel Java Heritage, Rosa Linda Budiman.

Menurut dia, sajian istimewa diberikan dengan menikmati kelezatan menu khas nusantara hingga berbagai penjuru dunia, seperti Jepang, Korea, Singapura, Malaysia, Meksiko, Italia, Thailand, Vietnam, Hong Kong, China, Arab,dan India.

Semua hidangan, lanjut Rosa disajikan dalam konsep All You Can Eat (buffet), sehingga para tamu dapat menikmati berbagai pilihan menu sepuasnya tanpa khawatir kehabisan.

Paket istimewa ini tersedia dengan harga Rp 175.000 nett per pax dan dapat dinikmati mulai pukul 17.00 hinga 20.00 WIB. Yang lebih spesial, setiap hari menu yang disajikan akan berbeda, memberikan pengalaman berbuka yang selalu baru dan menggugah selera.

Dengan ragam pilihan kuliner dari berbagai negara, tamu dapat menikmati sensasi perjalanan rasa yang tak terlupakan sepanjang Ramadan.

Tidak hanya itu, suasana berbuka puasa juga semakin hangat dengan iringan live musik yang menambah kesan syahdu dan menyenangkan. Nikmati hidangan lezat sambil ditemani alunan musik yang membawa ketenangan dan kebersamaan di bulan penuh berkah ini.

Untuk menambah keseruan Ramadan tahun ini, Hotel Java Heritage Purwokerto membagikan 135 voucher Iftaraganza secara gratis, yang hanya berlangsung pada periode 1-8 Maret 2025 saja. Untuk mendapatkannya, bisa memantau akun @javaheritagehotel di instagram.


Penawaran istimewa lainnya yang ditawarkan dalam program Iftaraganza yaitu Ramadhan Room, yakni harga starting from Rp 450.000 nett sudah bisa merasakan menginap di Deluxe Bungalow yang
 sudah termasuk sarapan atau sahur untuk 2 orang.

Penawaran yang menarik ini dapat dinikmati selama periode 1 Maret hingga 26 Maret 2025. Para tamu semakin dimanjakan dengan adanya promo menginap di hotel bintang 4 dengan harga dibawah Rp 500.000 saja.

Pengalaman berbuka puasa dengan aneka hidangan lezat dan menarik khas dari berbagai negara dengan konsep AYCE dan rotasi di setiap harinya hanya dapat dinikmati secara dine-in di Ambalika Restaurant lantai 5 Java Heritage Hotel. Kualitas dan rasa yang terjaga dan pastinya akan memanjakan lidah para tamu.