Page Nav

HIDE

Classic Header

{fbt_classic_header}

Top Ad

//

Breaking News:

latest

Melangkah Bersama Yang Dinyanyikan Alpita Maharani Puncaki Lomba Cipta Lagu G20 GNFI - Astra International

LAGU berjudul Melangkah Bersama ciptaan Aji Rakhman dan dinyanyikan oleh penyanyi muda asal Purwokerto bernama Alpita Maharani berhasil meme...


LAGU berjudul Melangkah Bersama ciptaan Aji Rakhman dan dinyanyikan oleh penyanyi muda asal Purwokerto bernama Alpita Maharani berhasil memenangi juara pertama Kompetisi Cipta Lagu G20 garapan Good News From Indonesia (GNFI) bekerjasama dengan Astra. Lagu yang digarap tidak lebih dari 4 hari tersebut berhasil menyingkirkan 285 peserta dari seluruh Indonesia.

Alpita yang ditemui tim acarakita.net, Kamis (17/11/2022) malam mengaku bahagia dan tidak menyangka dengan hasil tersebut mengingat proses hingga lagu jadi hanya 4 hari mulai dari penulisan lirik hingga proses mixing dan mastering.


Pagi hari, hanya 10 menit saja lirik sudah jadi, tapi belum seperti sekarang yang sudah dirubah beberapa, sorenya take vokal dan dikebut sehari semalam," kata dia.

Ia menyebutkan bahwa project ini menjadi project Roro Jonggrang, bahkan untuk proses pengiriman karya pun masuk di menit-menit akhir batas pengiriman. Bahkan di daftar pengirim pun, karya tersebut menjadi karya terakhir yang diterima pihak penyelenggara.

Tidak disangka, proses singkat dari project tersebut berhasil berada di 10 besar dan setelah beberapa tahap akhirnya 3 juri sepakat menjadikan Melangkah Bersama karya Aji Rakhman yang dinyanyikan Alpita Maharani menjadi pemenang kompetisi cipta lagu untuk memeriahkan Presidensi G20 di Indonesia.

Dua hari usai penentuan juara, Alpita Maharani yang sudah merilis single Akhir Cerita setahun lalu dihubungi pihak GNFI untuk berangkat ke Jakarta dan dibuatkan video rekaman. Alpita yang saat ini bekerja di salah satu bank di Indonesia menyepakati dan berencana ambil cuti untuk melanjutkan proses tersebut.

Dari pihak GNFI meminta akhir pekan saja, berarti tidak jadi ambil cuti dan aku bareng Aji Rakhman berangkat ke Jakarta untuk proses shooting," ujar dia.

Informasi yang diterima, lagu tersebut rencananya akan diputar di gelaran Presidensi G20 di Bali pada 16 November 2022 namun karena berbagai alasan, akhirnya tayang 13 November 2022 di TVRI World.

Terpisah, Aji Rakhman sang pencipta lagu Melangkah Bersama saat dihubungi mengaku tidak ada ritual khusus untuk membuat karya tersebut. Ia menjelaskan, hanya melibat vibe dari lagu-lagu sebelumnya termasuk dari pihak penyelenggara, dalam hal ini sound yang ada di GNFI dan juga Astra.

Sedangkan untuk lirik, tema 'Recover Together, Recover Stronger' menjadi acuhan dan tetap ada disitu-situ saja," kata dia.

Intinya, lanjut dia lagu tersebut menceritakan tentang semangat untuk pulih bersama, mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk terus melangkah bersama dalam harapan akan perubahan yang lebih baik. Harapan tersebut didukung adanya cinta, cita, dan tekad yang kuat agar terlaksana dengan baik.

Selain makna semangat, karya ini juga memberikan rasa optimis dengan menumbuhjakan rasa kepercayaan bahwa semua hal sulit akan berlalu, dan kebahagiaan telah menanti didepan.

Ia berharap dirinya dan Alpita Maharani dapat menjadi motivasi tersendiri, bahwa apapun yang terpenting lakukan dengan maksimal meski hanya tersisa waktu yang singkat.